Header Ads

Inilah Hotel Tertua di Dunia


Ryokan Hoshi di Onsen Awazu Komatsu, Ishikawa, Jepang dinobatkan oleh Guinnes Book of World Record sebagai hotel tertua di dunia. Diperkirakan hotel ini sudah berdiri lebih dari 1.300 tahun lalu.

Hotel ini awalnya didirikan oleh seorang biksu bernama Taicho. Biksu Taicho kemudian mengamanatkan kepada muridnya yang bernama Garyo Hoshi untuk menjalankan usaha penginapan ini secara turun-temurun.

Saat ini, bisnis hotel Ryokan Hoshi dikelola oleh Zengoro Hoshi yang merupakan generasi ke-46. Dari hotel sederhana, kini Ryokan Hoshi sudah berkembang hingga memiliki 100 kamar dan bisa menampung sekitar 450 tamu di dalamnya.

Ada beberapa hal unik yang bisa ditemukan di hotel tertua ini. Pertama, bangunan-bangunan yang ada di Ryokan Hoshi diberi nama sesuai musim yang berlaku di Jepang, yakni shinshun no yakata (musim dingin), haru no yakata (musim semi), natsu no yakata (musim panas), dan aki no yakata (musim gugur).

Kedua, setiap tamu yang datang ke hotel ini akan diberikan pakaian tradisional Jepang, yukata. Dengan begitu, mereka seolah dibawa pada suasana tempo dulu. Pelayanan semacam ini tentu tak bisa ditemukan di hotel-hotel lainnya.(Dream.com / mkz)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.